Rizki, Pemuda Batam Sumbangkan 15 Lusin Pakaian untuk Bumi Syam


Batam, Alinshof.blogspot.com - Keinginan untuk berbagi dengan umat Islam di Bumi Syam memang bisa diwujudkan dengan berbagai bentuk. Selain donasi berupa uang, banyak dari kaum muslimin yang memberikan barang berharganya kepada mereka, seperti mahar, cincin, gelang dan kalung emas, sepeda motor, bahkan pakain pun diberikan. Salah satu contohnya adalah yang terjadi di Batam.
Hari ini, Rabu (29/6/2016) Syam Organizer Batam menjemput donasi di sebuah rumah di kawasan Duta Mas Batam Centre. Adalah Rizki seorang pemuda setelah mengikuti shalat tarawih dan tausiyah bersama Syeikh Imad Ahmad Muqod di Masjid Agung Batam (Sabtu, 25 Juni 2016), menghampiri Arif, bendahara Syam Organizer Batam, dan bilang mau menginfaqkan pakaian untuk Palestina.
Sebanyak 15 lusin pakain yang terdiri dari celana jeans, baju kaos serta kemeja disumbangkan untuk umat Islam di Bumi Syam. Semoga apa yang disumbangkannya ini memberi barokah kepada yang membantu dan yang dibantu.
Bagi kaum muslimin yang ingin memberikan donasi untuk Bumi Syam, khususnya Palestina dan Suriah bisa menyalurkan melalui Syam Organizer :
Utk donasi Palestina
Bank Mandiri nomer rekening 1370011025976
a.n Yayasan Amal Syam Abadi
Utk donasi Suriah
Bank Syariah Mandiri, nomer rekening 7068692088
a.n Yayasan Amal Syam Abadi
Konfirmasi transfer ke +62 878 3959 0200
Dengan format : nama/asal kota/jumlah donasi/ifthar palestina/ifthar suriah/tanggal & jam transfer
Contoh: usamah/Jogja/7.000.000/Suriah/11Mei/07.00 wib

About admin

Al Inshof adalah blog yang memberikan kejernihan dalam menimbang hidup. Islam adalah agama tengah tengah. Tidak berlebih lebihan namun juga tidak menyepelekan.

0 Comments :

Posting Komentar