Qurban dari Muslim Indonesia untuk Umat Islam Palestina


SyamOrganizer.com - Alhamdulillah, program Qurban Peduli Syam 1436 H telah selesai diselenggarakan. Ini adalah salah satu program dari Syam Organizer sebagai bentuk kepedulian terhadap saudara muslim di bumi Syam pada hari raya Idul Adha tahun ini. Syam Organizer telah menyalurkan Qurban dari masyarakat muslim Indonesia di Palestina dan Suriah.

Di Palestina, hewan qurban dari masyarakat Indonesia, telah disembelih pada perayaan Idul Adha tahun ini, pada hari Kamis, 24 September 2015. Daging kurban segera didistribusikan kepada warga miskin, anak-anak yatim, dan keluarga para mujahid di wilayah Deir Al Balah, Gaza Tengah serta wilayah Qoryah Badawiyah, Gaza Timur. Terlihat keceriaan dan antusias masyarakat Palestina dalam merayakan Idul Adha pada tahun ini.


Alhamdulilah, semakin banyak umat Islam Indonesia yang mempercayakan kepada Syam Organizer untuk menyalurkan donasi mereka. Di tengah himpitan dan krisis ekonomi saat ini, masyarakat Indonesia masih peduli dengan keadaan umat Islam di Palestina. Bahkan tidak sedikit yang mengirimkan hewan qurban untuk mereka umat Islam di bumi Syam, bumi yang diberkahi. Sungguh semangat ukhuwah Islamiyah yang luar biasa.

Kami pun mengucapkan banyak terima kasih kepada seluruh masyarakat Indonesia yang telah memberikan amanah qurban melalui Syam Organizer. Semoga Allah menerima amal ibadah mereka dan memberikan balasan dengan yang lebih baik lagi.(mw)

About Al Inshof

Al Inshof adalah blog yang memberikan kejernihan dalam menimbang hidup. Islam adalah agama tengah tengah. Tidak berlebih lebihan namun juga tidak menyepelekan.

0 Comments :

Posting Komentar